BATU PETIR

Beberapa tahun ini kita di kejutkan oleh beberapa penemuan batu petir oleh masyarakat awam yang kemudian dikait-kaitkan dengan peristiwa ghaib…sampai pada penggunaan pengobatan  secara instant dan agak aneh… tapi apakah benar demikian ? sebenarnya fenomena batu petir bukan hal yang aneh lagi, dalam istilah ilmiahnya disebut fulgurite.

Batu petir ini terjadi atau terbentuk ketika petir mengahantam permukaan bumi sebagian energi yang masuk dan begitu panas tersebut bercampur dengan kandungan dalam tanah, energi tersebut masuk melalui celah-celah terkecil atau celah cacing dan terus mengalir dan menguapkan partikel dan kandungan mineral yang dilaluinya /sepanjang aliran petir, yang membentuk busa dan akhirnya membeku dan menyerupai sebuah kaca alami atau kristal. Kadang juga sering terjebak dalam batuan padas. Batu petir ini bisa mempunyai panjang bermeter meter akan tetapi kondisi struktur batu petir ini begitu lunak bagaikan batu apung. Jadi bisa di simpulkan bahwa batu petir atau fulgurite ini bukan batuan yang  jatuh dari langit akibat petir yg menyambar tetapi terjadi dari proses penguapan dan pembekuan partikel tanah yg bercampur dengan element petir dan batu petir tidak akan ditemukan ketika petir menghantam objek lain selain tanah, penangkal petir misalnya. Dan Tidak Aneh jika batu petir di rendam kedalam air, maka kandungan air itu bila di amati dengan alat pembesar akan tampak perubahan butiran butiran molekul menyerupai kristal salju. Dan inilah yang dibuat masyarakat sebagai obat dan terbukti ampuh….hmmm bisa jadi..atau juga sugessti..ya… silahkan coba deh..

Batu Karang Petir

Batu Karang Petir

3

 

Batu Petir dipandang dari segi magis dan Kepercayaan

Dari keterangan diatas telah kita ketahui apakah batu petir dan bagai mana terbentuknya ., sekarang bagai mana batu petir itu dilihat dan dijelaskan dari sisi yang lain ,yaitu dari segi hal klenik ataupun dari segi magic.. sebelumnya keterangan kami ini bukan lah mengajak anda semua untuk percaya pada hal hal yg di luar nalar seperti ini atau mengajak mempercayai batu petir sebagai benda yg mempunyai kekuatan supranatural, kami hanya menjelaskan dan mengumpulkan informasi dari kepercayaan masyarakat baik itu di dalam maupun luar negeri.

Mitos, legenda, syair syair kuno, percaya akan hal yang mistis sangat melekat pada orang orang di negara kita ini begitu melekatnya sampai mengalah kan logika dan tak lekang oleh jaman. Seperti halnya percaya kepada batu petir sebagai benda yang turun dari langit yang dengan kekuatan yang besar karena turunnya beserta dengan petir yg menyambar. Yang di percaya adalah pemberian para dewa dewa atau pun penguasa jagad, batu petir ini dipercaya bisa mewujudkan visi seseorang dibantu dengan kekuatan doa, energi dari petir tersebut diyakini adalah sentuhan dari sang penguasa alam sehingga dapat membantu seseorang tersebut mewujudkan keinginannya, menciptakan gelombang /resonansi antara mahluk dan kekuasaan yg lebih tinggi. Disamping itu batu petir, juga mempunyai pertalian yg kuat dengan elemen listrik dan api sebagai elemen pembentuk manusia, aura atau cakra dalam tubuh dapat merasakan energi dari batu petir, sehingga manusia dapat merasakan ketentraman dalam batin.

batu-petir-ponari

Tidak hanya kepercayaan penduduk kita saja bahkan di negeri tiongkok fulgurite atau batu petir dijadikan fengshui, ditanam di dekat pintu, jendela, dalam kamar atau tempat istimewa dirumah maksudnya agar tak ada bahaya yang masuk kedalam rumah. Maka tak aneh fenomena batu petir diserbu banyak orang tua muda dan kalangan berbeda dengan maksud yang berbeda pula, ada yg minta kesembuhan, jodoh, maupun kekayaan. Sampai-sampai ketenaran batu petir mengalahkan ketenaran pembuatnya “SANG ILAHI”..bagaimana dengan kita??

Tinggal kita aja yang harus pandai menata hati menempatkan sesuatu pada tempatnya, yaitu meminta bantuan dan keselamatan cuma pada tuhan yang maha berkuasa..

4

batu-petir

2 thoughts on “BATU PETIR